Virtual Address

Search Engine Google, Bing, Yahoo, Baidu, Yandex and Duckduckgo

Manfaat Musim Kemarau (Panas) Untuk Kehidupan Sehari-hari

Manfaat Musim Kemarau – Musim kemarau merupakan musim yang dianggap buruk oleh banyak orang. Keadaan panas, air mengering, udara tidak segar, dan lain sebagainya. Musim ini juga dapat menyebabkan beberapa gejala yang berkaitan dengan kesehatan seperti diare, dehidrasi, tubuh mudah sakit, dan lain sebagainya.

Perlu kamu ketahui terlebih dahulu apa itu sebenarnya musim kemarau? Musim kemarau atau kering dipengaruhi oleh adanya sistem muson. Bisa dibilang kemarau ketika suatu wilayah memiliki curah hujan yang kecil, lebih tepatnya 60 mm tiap bulan. Wilayah mana saja yang biasa mengalaminya? Tentu saja Asia Tenggara, Afrika, Amerika Selatan, dan Australia Timur Laut.

Sebagian besar orang menganggap musim panas atau kemarau itu membawa dampak buruk. Memang benar karena musim kemarau dapat menyebabkan tanaman mati, kekurangan air, hawa panas, dan lain sebagainya. Tapi jangan salah dulu, ternyata banyak manfaat yang jarang sekali kita sadari, mari simak infonya berikut ini.

Apa Saja Manfaat Musim Kemarau?

1. Bermanfaat Bagi Nelayan

Musim kemarau ternyata disukai oleh para nelayan, hal ini disebabkan karena cuaca cenderung stabil, angin laut berhembus normal, dan mendung bukan lagi halangan. Ketika terjadi musim hujan, kebanyakan nelayan kecil mengeluh karena cukup terhambat, apalagi jika disertai dengan badai.

Baca Juga  Hama dan Penyakit Kacang Buncis Beserta Cara Pengendalianya Secara Tepat

Menurut sebagian nelayan, menangkap ikan di musim kemarau juga lebih mudah dengan hasil yang lebih banyak. Tentu saja hal ini dapat memenuhi kebutuhan pasokan ikan bagi wilayah sekitarnya. Jadi jika kamu berada di daerah yang memiliki wilayah laut, sebaiknya jangan anggap musim kemarau itu buruk.

2. Berguna Untuk Pembangkit Listrik Sel Surya

Saat ini tenaga alternatif listrik makin berkembang di Indonesia, salah satunya adalah penggunaan panel surya untuk menghasilkan listrik. Dengan adanya musim kemarau, tentu saja sangat berguna untuk PLTS atau sel surya kecil seperti lampu jalan, sel surya rumah, dan lain sebagainya.

3. Sadarkah Kalau Aktivitasmu Lebih Lancar?

Ketika musim hujan tentu aktivitas manusia sangat terhambat, apalagi yang berada di luar rumah. Pergi ke kantor, sekolah, atau pabrik sudah pasti repot. Berbeda dengan musim kemarau, kita tidak perlu memikirkan hambatan seperti hujan. Dengan begitu aktivitas harian yang dijalani akan lebih mudah walaupun terasa panas.

4. Tidak Akan Terjadi Banjir

Manfaat musim kemarau selanjutnya sangat penting bagi daerah yang sering tergenang air banjir. Musim ini dapat mengurangi volume air dalam sungai, danau, dan perairan lainnya. Tentu saja sepanjang musim kemarau tidak akan ada keluhan banjir lagi sampai saatnya musim hujan tiba, disitulah kamu sadar bahwa kemarau ternyata bermanfaat.

Baca Juga  Khasiat Manfaat Daun Mangkokan Untuk Kesehatan dan Kecantikan

5. Mengurangi Nyamuk

Apakah kamu sadar kalau musim kemarau itu nyamuk akan lebih sedikit, memang sederhana namun sangat bermanfaat. Berbeda dengan musim hujan, nyamuk akan sangat mudah berkembang biak karena akan banyak genangan air. Tapi jika musim kemarau dan di rumah kamu masih banyak nyamuk, mungkin kondisinya kotor, banyak genangan air, atau dekat hutan.

6. Minim Terjadi Badai

Musim kemarau ternyata bermanfaat sekali karena cuaca saat itu cenderung stabil. Berbeda dengan musim hujan, kita akan lebih takut keluar rumah ketika hujan lebat karena bisa membentuk angin kencang, petir, dan lain sebagainya. Nah musim kemarau ini membuat kita lebih nyaman keluar rumah dan beraktivitas karena cuacanya cerah.

7. Mempermudah Perdagangan

Berdagang dalam tanda kutip “di pasar” ternyata sangat dipengaruhi oleh musim, ketika musim kemarau keuntungan yang diperoleh lebih besar berbeda dengan musim hujan, mengapa? Karena jika hujan pembeli enggan keluar rumah, kondisi pasar becek, timbul bau busuk, dan lain sebagainya.

8. Transportasi Lebih Lancar

Bagi kamu yang suka bepergian atau traveling, tentu saja menyadari akan pentingnya musim panas. Transportasi udara lebih lancar karena tidak ada hambatan badai, awan yang berbahaya, dan landasan licin. Transportasi laut juga lancar karena gelombang air laut akan lebih tenang dan tidak ada badai. Transportasi darat juga bagus karena jalanan tidak licin dan jarak pandang normal (tidak terhalang hujan).

Baca Juga  Manfaat Minyak Almond untuk Kesehatan dan Kecantikan

9. Petani Garam Makin Untung

Terik matahari yang panas sangat berguna untuk mempercepat proses penguapan air laut. Karena itulah musim kemarau sangat ditunggu-tunggu oleh banyak petani garam. Dengan adanya musim kemarau, kebutuhan garam di berbagai wilayah dapat dipenuhi tanpa impor.

10. Menjemur Pakaian Jadi Lebih Cepat Kering

Manfaat musim kemarau yang satu ini tentu saja sangat dirasakan, apalagi bagi para pemilik loundry. Menjemur pakaian akan lebih cepat kering, setengah hari saja sudah cukup. Berbeda dengan musim hujan, terkadang kita sampai terpaksa memakai baju yang masih basah untuk beraktivitas.

11. Tidak Akan Terjadi Tanah Longsor
12. Beberapa Tanaman Mudah Tumbuh (Ubi Jalar, Jagung, Kacang Pancang, Waluh, Kacang Hijau, dll)
13. Sangat Menguntungkan Bagi Produsen / Penjual Air Minum
14. Membangun Bangunan Tidak Terhambat
15. Adanya Cahaya Matahari Pagi Sangat Bermanfaat Bagi Tubuh
16. Tempat Wisata Ramai Pengunjung

Nah itulah beberapa pembahasan terkait pertanyaan “Sebutkan berbagai manfaat musim panas”. Kebanyakan dari kita memang tidak sadar akan bergunanya musim yang satu ini. Jadi jangan terlalu beranggapan buruk lagi tentang musim kemarau. Mungkin artikel ini dapat menambah wawasan kamu, semoga bermanfaat. *sekilasberita.id

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *